humas@ukrimuniversity.ac.id +6282325671104
emerita@ukrimuniversity.ac.id
Yogyakarta

Emerita Setyowati, S.Si., M.Sc.

Dosen

Biografi

Emerita lahir di Semarang tanggal 28 Februari 1986. Pada tahun 2004, ia menjadi mahasiswa program sarjana Fisika Universitas Gadjah Mada dan selesai tahun 2009. Pada tahun 2013, ia menyelesaikan program pasca sarjana di universitas yang sama dengan judul tesis “Analisis Kualitas Citra Phantom Tomografi Komputer Menggunakan Software TK dan ImageJ Berdasarkan Protokol Brain, Chest Dan Abdomen.” Emerita bergabung dengan Universitas Kristen Immanuel sebagai dosen tidak tetap mengajar mata kuliah fisika dasar untuk mahasiswa informatika tahun 2013. Selanjutnya menjadi dosen tetap program studi fisika tahun 2014. Selama menjadi dosen fisika ia banyak terlibat dalam pengembangan energi terbarukan di program studi fisika bersama Bapak Daniel Pianka, dosen tamu dari Jerman. Beberapa aktivitas yang diikutinya berkaitan dengan energi terbarukan adalah menjadi dosen pembimbing skripsi pengering tenaga surya dan biogas, melakukan penelitian bersama mahasiswa mengenai biogas dan pengering tenaga surya dan pengabdian kepada masyarakat mengenai topik pengering tenaga surya di dusun Bulu Karangmojo Gunung Kidul. Di waktu senggangnya Emerita menghabiskan waktunya bersama keluarga, membaca novel, buku pengembangan diri dan parenting, jalan-jalan, meditasi dan memasak menu favorit keluarga. Salah satu motto hidupnya adalah Duc in Altum. Baginya, hidup merupakan proses belajar secara berkesinambungan yang membuat kita selalu siap “bertolak ke tempat yang lebih dalam.” Hidup juga sebaiknya memiliki dampak positif bagi orang lain, supaya nama Tuhan semakin dimuliakan..

Pendidikan

  • M.Sc., Fisika, Universitas Gadjah Mada, Yogyakarta
  • S.Si., Fisika, Universitas Gadjah Mada, Yogyakarta

Publikasi

Bidang Studi

  • Energi Terbarukan